Minggu, 09 Desember 2012

Tanpa Kata,,,Tanpa Suara


Hidup,,,
Tanpa kata,,,
Tanpa suara,,,
Tapi bisa merasa,,,

Tumbuh,,,
Ditengah penantian yang hampir sirna,,,
harapan mulai memudar,,,
putus asa mulai meraja....

Tanpa kata...
Tanpa suara...
memberi kedamaian...
memberi secuil kebahagiaan,,

Tanpa kata,,
menghapus keluh...
Tanpa suara,,,
melupakan jenuh...





Rabu, 05 Desember 2012

Tanpa Kata tapi Terasa

Aku telah memutuskan untuk berhenti...
Berhenti mengejar bayang semumu...
Aku telah ikuti maumu,,,
Untuk tak lagi menunggu...
Aku mulai berjalan meski terpincang...
Dimana sebuah penantian selama ini telah sia-sia...
Waktu untukmu terbuang percuma...

Aku mulai meliat cerah mentari...
Dengan harapan baru...
Tapi,,,
Kau kembali ragukan langkahku...
Meski kau tak terlihat...
Semua dapat terbaca...
Meski tak terdengar...
Aku merasa...

Meski tak pernah terungkap dengan kata... 
Tak inginkan aku menjauh...
Kau menahanku...
Ditempat penuh harapan semumu...
Tak bisakah kau melihat,,,?
Betapa tersiksanya aku...

Rabu, 24 Oktober 2012

kAu

Selalu ada celah di hatiku untuk namamu...
Selalu tak ada alasan untuk menghapusmu...
Meski tersisa sedikit ruang dihati...
Tapi tak pernah absen untuk kau isi....
Kau selalu menjaga meski tak kusadari...
dan kau selalu pergi ketika aku kembali...
Aku tak pernah bisa untuk menahanmu...
dan tak bisa memaksamu...

-Biarkan aku mengenangmu dengan caraku-


Sabtu, 13 Oktober 2012

HARAPAN

Harapan adalah suatu cara untuk mendapatkan apa yang kita inginkan. Harapan bisa menjadi indah jika harapan itu terwujud dan akan menjadi lebih buruk ketika harapan itu tak terwujud. Hampir lebih dari 2 tahun berkutik dengan sebuah harapan yang membuatku terbiasa tetapi kenyataan memaksaku untuk menghapus satu harapan itu dari daftar harpan yang ku miliki. Menghentikan sebuah harapan yang telah terbiasa menggangu hari-hari itu memang tak kan semudah yang dibayangkan. Hal yang pertama yang harus aku lakukan adalah memaksa pikiranku untuk bilang aku mampu menghapusnya. Meskipun itu memang membutuhkan waktu yang lama. Tapi setidaknya bisa menguranggi rasa ketergantungan akan harapan itu. Kedua aku harus mengalihkan pikiran tentang harapan itu kepada harapan lain yang lebih baik untukku juga untuk masa depanku. Dan langkah terakhir berdoa kepada yang memberi hidup...

aku telah jauh melangkah...
tapi hati dan pikiran itu masih di sana...
di tempat masa lalu bermuara...
di tempat semua kenangan itu bermula...
aku telah mencoba...
merubah segala...
tapi harapan itu tak juga sirna...

Tuhanku,,
aku tak ingin ini menjadi halangan untuk langkahku...
aku tak ingin dia yang ada di pikiranku...
aku tak ingin aku selalu begini...

Tuhanku,,
aku tau kau selalu disampingku..
yakinkan aku akan janjimu yang lebih mulia...
yakinkan aku bahwa kau tak pantas ku acuhkan...
yakinkan aku bahwa kau tak akan pernah meninggalkanku...
yakinkan aku bahwa aku pantas melupakan harapan tentang DIA...
dan yakinkan aku bahwa aku tak pantas untuk DIA sakiti..

Rabu, 09 Mei 2012

TaKutkU

Allah beberapa detik yang lalu aku merasa begitu takut. Takut akan semua tanda-tanda yang sering muncul akhir-akhir ini. Masihkah aku diberi umur yang lebih panjang lagi? Bisakah aku mewujudkan beberapa mimpi yang telah lama aku tanam dalam jiwaku? Dapatkah aku melukis senyum yang telah ku citakan sejak dulu? Beberapa tanda tanya besar kini membayangi pikiranku. Entahlah aku tak tau apa yang harus aku pikirkan dan  lakukan untuk saat ini. Aku masih merasa takut. Hanya satu tekad yang ini aku buktikan. Aku ingin sedikit berguna untuk sekelilingku. Aku tak kan pernah tau seberapa lama lagi aku menghirup udara-MU lagi, tapi yang aku tau KAU akan memberi yang terbaik untukku. Entah kenapa akhir-akhir ini aku berfikir tentang sebuah perpisahan abadi. Tentang sosok malaikat yang akan menjadi penjemputku nanti. Tentang bagaimana nanti aku dikenang. Tentang dosa yang telah aku buat. Apa aku akan mempunyai teman nanti? Apa aku akan disiksa nanti? Apa aku akan tertawa senang atau merintih sakit nanti? Allah aku yakin KAU selalu ada disampingku, menjagaku dan tak kan membiarkan aku jatuh. Kadang aku berfikir berada disisimu itu lebih menyenangkan, tapi terkadang terlihat begitu menakutkan. Allah aku takut, tak dapat membuka mata esok. Allah aku benar-benar takut. Tetapi aku tak bisa menghindari semua jika itu telah menjadi kehendakmu.

Entah esok apakah mentari masih ku lihat
Manusia masih ku sapa
Suara masih ku dengar
Aku tak pernah tau
Ketakutan ini
Menciptakan tetesan air 
Yang tak pernah bisa disembunyikan lagi
Entah esok masih bisa berlari atau tersenyum
Aku masih takut
Perpisahan abadi
Awal kehidupan
Akhir dari sebuah sandiwara
Pembalasan akan perbuatan

Rabu, 25 April 2012

keJuTan

haduch hari ini benar-benar hari yang menyebalkan tapi menyenangkan. aku tak tau bagaimana mengungkapkan hari ini. berawal dari harapan mendapatkan surprise. dan berakhir pada surprise yang sangat tak terduga. pulang kuliah disitulah surprise dimulai berletak di jemuran kos yang hanya beberapa baju yang tergantung. dan tempat itulah tahun lalu aku mendapatkan surpise. guyuran air menyerang seluruh badanku kemudian kumpulan tepung meluncur. aku pikir itu sudah berakhir ternyata itu baru awal. sabun dan alat mandi dibawa kebawah di gantung dipagar kos. dengan penuh ragu aku melangkah untuk mengambil ember yang berisi alat mandi itu. disisi lain ban motor yang terparkir rapi di kempes..owh no!!!!!!!!!....itu belum selesai..aku di tarik keluar kos dan seember air kamar mandi menunggu...aku bertahan...aku berdiri seperti orang gila penuh uban yang mencoba mancari cela untuk pulang ke rumah. bermenit-menit berlalu aku masih bertahan...hingga ku beranikan untuk masuk dan byur!!!segayung air melayang menuju tubuh yang basah kuyup. masih ada sisa bnayak di ember. lama-lama-lama-lama menunggu...aku berani untuk segera masuk dengan dorongan rasa dingin sekujur tubuh yang basah. banyak orang yang melihat...AKU MALU!!!...sebelum masuk aku disambut dengan segayung air yang berbau dan entah itu berasal dari mana (mugkin air cuci piring). dan celakanya handuk biruku ikut basah. setelah itu aku diperbolehkan masuk...aku berfikir mencari cara agar terbebas dari rasa tak nyaman ini...kamar mandi di pakek..bingung,,,tiung,,tiung,,,mencoba mangambil handuk baru dan baju dikamar tapi kamar terkunci.....penderitaanku lengkap sudah....bener-bener jengkel dihati...terpaksa dengan basah kuyup aku meminjam kunci serep di kos depan. dan akhirnya bisa mandi...kejutan belum berakhir 20.15 WIB keluarga kos memberi aku kejutan dengan sebuah kue dengan lilin yang susah untuk dimatikan. butuh nafas ekstra untuk memedamkan lilin diatas kue itu. dan BISA...kue dimakan bersama.
Terimakasiah kos griya patra annur
ebby, nurul, sasa, mira, kalista, mbak widya, dan mbak alfi,,,,,,,,,
terimakasih untuk hari ini.....

HARI INI INDAH KARENA KALIAN

seSuaTu yang Tak inGin ku TaU

Tahukah kamu perasaan
yang menyenangkan
ketika
Seseorang yang
menyukaimu
Seseorang yang
memikirkanmu
Seseorang yang
membutuhkanmu
Tetapi akan lebih
menyenangkan ketika
kamu tahu
ada seseorang yang tak
pernah lupa hari ulang
tahunmu.
Met Ultah My Sweetheart

aku mendapatkan sebuah rangkaian kata yang begitu menusuk hatiku. aku tak tau kata apa yang akan aku ucap untuk membalas rangkaian kata itu. aku tak dapat berkata. aku  terpaku. sebegitukah perasaannya padaku???sebesar itu kah???selama itu kah???dan senyata itu kah???kau selalu hadir disaat yang tidak tepat. disaat aku mencoba bertahan pada pendirian. disaat aku membenci. disaat aku tak ingin tau lagi. aku tau kau selalu menungguku hanya aku mencoba untuk tidak mau tau. aku mencoba tak menghiraukanmu. tak menganggapmu. kau begitu keras kepala yang selalu membuatku merasa bersalah telah mengabaikan cinta itu.